Kodam XIII Merdeka : “Bersatu Kita Maju” Komitmen Wujudkan Cita-cita Bangsa

Sulut Times, Manado : Kodam XIII Merdeka menyelenggarakan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda, Senin (28/10/2019) di Lapangan Upacara Makodam XIII/Mdk, Manado.

Pendam XIII/Mdk, mengutip sepenggal kalimat dari sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga, “Hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa”.

banner 970x250

Pada upacara tersebut, bertindak selaku inspektur upacara adalah Irdam XIII/Merdeka Kolonel Inf Setyo Budi Raharjo, membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga yang mengatakan bahwa Hari Sumpah Pemuda ke-91 kali ini mengambil tema “BERSATU KITA MAJU”.

“Perkembangan teknologi saat ini ibarat dua mata pisau. Satu sisi positif dapat memberikan jaminan kecepatan informasi sehingga memungkinkan para pemuda kita meningkatkan kapasitas pengetahuan dalam pengembangan sumber daya serta daya saing. Akan tetapi efek negatif dari perkembangan teknologi sulit di bendung apabila pemuda tidak mempunyai filter dalam menanggapi setiap perkembangan”.

“Tema ini menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada Tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda”. Oleh karena itu Pemuda adalah masa depan bangsa dan negara, pemuda uga adalah harapan dunia, PEMUDA INDONESIA” ujar Menpora.

Turut hadir, Irdam XIII/Merdeka, Perwira Ahli Pangdam, Perwira LO AU/AL, Para Asisten Kodam XIII/Merdeka, Kabalakdam XIII/Merdeka dan seluruh peserta upacara Hari Sumpah Pemuda.

(Visited 10 times, 1 visits today)

Komentar