Sulut Times, Manila- Perjuangan Timnas U-23 Indonesia di SEA Games 2019, Selasa (26/11/2019) di Rizal Memorial Stadium, Manila, Filipina semakin menggebu dengan kehadiran mantan bintang film dewasa asal Jepang, Maria Ozawa.
Pasalnya, di laga perdana, Indonesia harus berhadapan dengan Thailand yang merupakan salah satu rival yang paling sulit dikalahkan sepanjang sejarah keikutsertaan Timnas U-23 di ajang SEA Games.
Maria Ozawa atau yang lebih dikenal dengan nama Miyabi kedapatan memberikan dukungan langsung pada perjuangan skuat asuhan Indra Sjarfri di SEA Games 2019.
Dalam unggahan story akun Instagram, Miyabi, tampak menuliskan “Let’s go Indonesia”. Tak hanya itu, wanita berusia 33 tahun dan sejak beberapa tahun terakhir sudah pindah ke Filipina dan memulai kehidupan baru di sana, datang langsung ke stadion sembari mengenakan jersey berwarna merah dan membawa bendera Indonesia.
“Go Indonesia, you can do it,” tutur Maria dalam video singkat sambil mencium bender Indonesia.
Terlepas dari dukungan Maria, Indonesia menundukkan timnas Thailand dengan skor 2-0.Gol Timnas Indonesia U-22 dicetak oleh Egy Maulana Vikri dan Osvaldo Haay.
Dan hasil ini patut dibanggakan, pasalnya kemenangan yang diraih tim asuhan Indra Sjafri sangat spesial. Hasil ini merupakan kemenangan pertama yang bisa diraih timnas Indonesia atas Thailand saat bertemu di laga pertama SEA Games.
Seperti dirangkum media ini, sebelumnya Indonesia juga pernah bertemu Thailand pada laga pertama SEA Games 1983, 1995, dan 2017. Pada 1983 dan 1995, Tim Merah Putih kalah 0-5 dan 1-2. Kemudian pada 2017, Thailand ditahan 1-1.
Komentar