Sulut Times, Manado: Jurusan Teknologi Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Sam Ratulangi (Teta Faperta Unsrat) membuka penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2021-2022.
Hal ini disampaikan Dekan Faperta Unsrat, Prof Ir Robert Molenaar MS Phd kepada media ini Jumat (19/03/2021).
“Seleksi dibuka untuk calon mahasiswa baru, jalur SNMPTN sudah dilakukan bulan Februari, namun masih diberikan kesempatan dengan jalur UTBK-SNMPTN yang dibuka sejak 15 Maret hingga 1 April,”ujarnya.

Ditambahkan Molenaar, ada juga jalur Mandiri T2 yang baru akan dibuka bulan Mei nanti.
Sementara itu, Kepala Jurusan Teta, ir Dedie Tooy, MSi Phd mengatakan, penerimaan mahasiswa baru tahun akademik 2021-2022, telah disiapkan 2 program studi yang hadir seiring perkembangan teknologi serta tenaga pengajar yang kompeten bagi peningkatan kualitas sumber daya manusia yaitu, Teknik Pertanian dan Teknologi Pangan.
Komentar