Meriah !!! HUT GABSI ke-66

Oleh : Bert Toar Polii

Sulut Times, Jakarta : Hari ini tanggal 12 Desember 2019, GABSI merayakan HUT ke 66 sesuai hari terbentuknya GABSI pada tahun 1953 di Surabaya.

Selama ini HUT GABSI selalu dirayakan dengan mengadakan Turnamen Hari Bridge Nasional karena tanggal 12 Desember selain HUT GABSI juga sudah ditetapkan sebagai Hari Bridge Nasional yamg diadakan serentak di seluruh Indonesia.

Namun tahun ini, karena juga bertepatan dengan penyelenggaraan Kejurnas Bridge Terbuka maka tahun ini Turnamen Hari Bridge Nasional diadakan secara online di BBO dan akan dimulai pukul 19.00 WIB.

Sampai saat ini sudah hampir 200an pasangan yang terdaftar mengikuti event ini.

Perayaan HUT Gabsi ke 66 tahun 2019 akan dirayakan di Musem Bank Indonesia tempat penyelenggaraan Kejurnas Bridge pada pukul 19.00 dengan acara tumpengan yang akan diikuti peserta yang berasal dari 20 Propinsi yang ikut Kejurnas.

Selain itu ada juga event World Great Bridge Day yang dimainkan di BBO dan Fun Bridge pada pukul 18.05 hari ini sampai besok pada jam yang sama.

Sampai hari ini sudah terdaftar ratusan pemain dari Indonesia yang ikut event ini bersama sekitar 30an ribu pemain dari seluruh dunia.

PETUNJUK MENGIKUTI GREAT WORLD BRIDGE DAY & Tunamen HBN ONLINE

Baca Juga  Ketua TP PKK Sulut Sebut Usaha Kuliner Solusi Ditengah Pandemi

Ada 2 kegiatan tunamen yang akan diselenggarakan oleh PB GABSI sekaligus pada tanggal 12 Desember 2019 dengan perincian sebagai berikut :Tunamen dalam rangka acara peluncuran World Online Bridge Championship yang disebut GREAT WORLD BRIDGE DAY.

Bagi yang ingin ikut event diatas, cukup masuk ke BBO, klik competitive, klik All Tournament dan langsung muncul ditempat teratas event ini dan selanjutnya tinggal klik daftar.

Sesudah mendaftar lapor ke link ini: bit.ly/Kejurnas_Individual2019.

Pertandingan di BBO berlangsung mulai tanggal 12 Desember 2019 pukul 18.05 WIB sampai tanggal 13 Desember 2019 pukul 18.05 WIB dengan skema individual robot.

Untuk mengikuti event ini pemain wajib mempelajari sistim yang digunakan oleh robot.

Bagi 10 peringkat terbaik akan diberikan hadiah paket 20 game seharga US$ 55 per paket untuk ikut pada 1st World Online Bridge Championship 2020.

Pemenang yang berhak mendapat hadiah diatas adalah pemain yang telah mendaftar pada link diatas.

Turnamen Hari Bridge Online. Turnamen ini akan digelar dengan nama Turnamen GABSI HBN 2019 di BBO yang akan dimulai pada pukul 19.00 yang akan memainkan 20 board dan diikuti oleh pasangan bukan individu.

Pasangan yang berminat silahkan daftar di link : bit.ly/haribridge2019 tanpa dipunggut bayaran.

Pemenang 1-3 akan disediakan hadiah demikian juga dengan pasangan junior terbaik dan kids terbaik.

Baca Juga  DPD Sulut Gandeng Grab Jual Pangan Murah

Pada saat bertanding semua pemain diwajibkan menggunakan bendera Indonesia.

Dari Kejurnas Bridge, hari ini akan memainkan babak quarter final tim terbuka, final mixed team dan babak penyisihan pasangan terbuka.

Dari arena tim terbuka, dilaporkan Regu Wenang Sintesa Peninsula yang turun dengan para pemain Musla Paransa, Giovani Watulingas, Arie Maramis, Novry Kaligis dan Fanly Korompis berhasil menjadi yang terbaik dalam babak penyisihan Kejuaraan Nasional Bridge Terbuka yang diikuti oleh 30 tim dari seluruh Indonesia.

Mereka keluar sebagai juara setelah menyelesaikan babak penyisihan 10 sessi @12 papan dengan mengumpulkan 141.25VP .

Peringkat kedua Climanusa (Vincent Nicholas, David P Hutahaean, Ronny Eltanto, Youbert Sumaraw, Denny Sacul dan Syahrial Ali) dengan 137,61VP.

Raeweya Sulut dengan para pemain Henky Lasut, Eddy Manoppo, Mario Mambu, Cliff Tangkuman) menduduki peringkat ke-3 dengan 134,56VP dan DKI Jaya di peringkat 4 dengan 128,57VP.

Berikut adalah 8 besar babak penyisihan yang lolos ke quarter final.
RK TEAM VP
1 14 Wenang Sintesa Peninsula 141,25
2 21 Climanusa 137,61
3 23 Raewaya Sulut 134,56
4 26 DKI Putra 128,57
5 15 Kabupaten Bekasi 119,42
6 16 Senior Raewaya 117,99
7 7 Telkom Open 115,69
8 1 UAB 110,80

Di babak quarte final Wenang memilih Telkom Open sebagai lawan sedangkan Climanusa memilih Senior Rawaya sedangkan Raewaya Sulut memilih Kabupaten Bekasi dan DKI Putra harus berhadapan dengan UAB.

Baca Juga  Jokowi Luncurkan Produk Desinfektan Berbahan Dasar Produk Lokal Sulut

Hasil sementara quarter final segmen pertama, sepertinya tidak ada yang salah pilih lawan.

QUARTER FINAL 1 co MATCH 1 MATCH 2 TOTAL

TELKOM 15 15
WENANG SINTESA PENINSULA 7 53 60

QUARTER FINAL 2 co MATCH 1 MATCH 2 TOTAL

UAB 15 15
DKI PUTRA 0,5 71 71,5

QUARTER FINAL 3 co MATCH 1 MATCH 2 TOTAL

SENIOR RAEWAYA 17 17
CLIMANUSA 7 83 90

QUARTER FINAL 4 co MATCH 1 MATCH 2 TOTAL

KAB. BEKASI 20 20
RAEWAYA SULUT 2,5 51 53,5

Sementara itu dari nomor mixed team, DKI Mixed keluar sebagai juara babak penyisihan disusul Sumatera Selatan.

Hasil selengkapnya :
rk team vp imp quo
1 DKI JAKARTA MIXED 188,35 359 147 2,4422
2 SUMATERA BARAT MIXED 164,35 311 205 1,5171
3 PAPUA MIXED 161,12 272 210 1,2952
4 SUMATERA SELATAN 160,45 258 182 1,4176
5 KALIMANTAN TIMUR MIXED 154,06 324 278 1,1655
6 MIXED RAEWAYA 114,89 213 297 0,7172
7 TELKOM MIXED 96,64 217 368 0,5897
8 MIXED MAKASSAR 77,14 137 394 0,3477

Peringkat 1 dan 2 akan berhadapan di final memainkan 3 segmen @14 papan sedangkan peringkat 3&4 meraih medali perunggu.

Di nomor putri dan senior dimenangkan oleh Raewaya Sulut putrid an senior.

(Visited 19 times, 1 visits today)

Komentar