Sulut Times, Manado : Hadapi masalah tenaga kerja di masa Pandemi Covid-19, Dirjen Binalattas Kementerian Ketenagakerjaan, Budi Hartawan menegaskan perlunya peran daerah guna meningkatkan kualitas dan keahliaan sumber daya manusia (SDM) yang ada.

Hal tersebut disampaikan Budi Hartawan saat memberikan sambutan pada rapat koordinasi teknis bidang Binalattas wilayah Tengah di salah satu convention hall di Kota Manado, Senin (02/11/2020).
Lebih lanjut Dirjen Binalattas menegaskan bahwa dengan fokus peningkatan kualitas dan keahlian, Pemerintah mengadakan sejumlah pelatihan vokasi.
Sementara itu, Pjs Gubernur Sulawesi Utara, Agus Fatoni dalam sambutan yang diwakili oleh Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Erny Tumundo memberikan apresiasi atas dipercayakan daerah ini sebagai tuan rumah pembahasan kuaitas ketenagakerjaan yang dihadapi saat pandemi covid-19.

Tumundo membeberkan langkah-langkah yang dilakukan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara dalam menjaga serta meningkatkan kualitas SDM di masa pandemi. Tak lupa dilaporkan juga pembangunan sarana penunjang di BLK Bitung.
Sebelumnya, SekDitjen Binalattas, Surya L Warman mengatakan bahwa rakor teknis bertujuan untuk evaluasi pemanfaatan dana APBN tahun 2020, dan memberikan informasi rencana tahun 2021, dan beberapa isu penting seperti strategi informasi BLK, sosialisasi kebijakan ruu Cipta Kerja.
Peserta merupakan perwakilan Balai Latihan Kerja dan Bappeda wilayah Tengah Indonesia sejumlah 200 orang.
Komentar