Suluttimes.com, AIRMADIDI – Belum setahun didapuk jabatan Sekretaris di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Pemkab Minut.
Ansye Dengah S.Sos harus kembali “ke laptop” berkantor di Kecamatan Dimembe, mengemban tugas Camat, usai dilantik bersama sedikitnya 127 Pejabat eselon III, termasuk Kepala-Kepala Sekolah (Kepsek) tingkat SD dan SMP dilaksanakan, Jumat (22/03/24).
Betapa tidak, sebelum menjabat Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Pemkab Minut, Ansye Dengah cukup lama menjabat Camat Dimembe.
Namun begitu, penugasan selaku Camat tetap harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab, notabene kembali harus berkeliling 11 Kantor Desa yang berada di wilayah Pemerintahan Kecamatan Dimembe. Sebut saja Desa Matungkas, Desa Laikit, Desa Dimembe, Desa Lumpias, Desa Warukapas, Desa Tatelu, Desa Tatelu Rondor, Desa Pinilih, Desa Klabat, Desa Tetey dan Desa Wasian.
Tak heran, masyarakat di 11 Desa, Kecamatan Dimembe tentunya tidak merasa asing dengan keberadaan sosok wanita berparas cantik ini.
“Selaku ASN, rolling atau mutasi jabatan merupakan hal yang biasa dan wajar. Kepercayaan pimpiman dengan memberikan penugasan seperti sekarang ini, tentunya menjadi pendorong buat saya untuk lebih berkarya lagi, menunjukan kinerja yang terbaik untuk kemajuan Kabupaten Minahasa Utara,” ujar wanita murah senyum beberapa jam usai dilantik, Bupati Joune Ganda disaksikan Sekda Minut Novly Wowoling serta sejumlah pejabat lingkup Pemkab Minut. (dw/st)
Komentar