KPU Minut Sosialisasi Pilkada 2024 di Daerah Kepulauan

Suluttimes.com, AIRMADIDI – KPU Kabupaten Minahasa Utara (Minut) terus mensosialisasikan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024.

banner 970x250

Kali ini, Kamis,(20/06/24) sejak dini hari Komisioner KPU Minut notabene Ketua Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM, Rizky Pogaga bersama tim (staf KPU, red), juga salah satu staf dosen Fisip Unsrat Efendy Sondakh sudah bertolak menumpang motor laut menuju Desa Lihunu dan Desa Ehe yang berada di Pulau Bangka, Kecamatan Likupang Timur (Liktim).

Dalam pertemuan bersama masyarakat, Komisioner KPU Rizky Pogaga menjelaskan proses serta tahapan-tahapan Pilkada 2024 yang tengah berjalan, khusus Pilkada di daerah Kabupaten Minahasa Utara.

“Informasi Pilkada yang akan dilaksanakan bulan November 2024 perlu diketahui masyarakat,” sebut Pogaga.

Dijelaskan Pogaga, KPU saat ini telah merekrut petugas Pantarlih yang dibentuk oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS). Sementara verifikasi dokumen, yang lulus atau memenuhi syarat akan dilantik tanggal 24 Juni 2024 nanti.
Mereka-mereka ini disebut petugas Coklit, bertugas Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih).

“Tugas Pantarlih nantinya akan melakukan door to door, untuk itu diharapkan pro aktif masyarakat saat melakukan pendataan. Tepatnya akan pemutahiran data pemilih,” pesan Pogaga.

“Kami, KPU juga berharap agar seluruh masyarakat selaku pemilih untuk datang ke TPS memberikan suaranya pada tanggal 27 November 2024 mendatang, gunakan hak pilih anda untuk memilih calon Kepala Daerah yang tepat,” tambah mantan wartawan senior.

Sementara nara sumber lainnya notabene Akademisi Dosen Fisip Unsrat Efendy Sondakh mengakui, tingkat partisipasi pemilih masyarakat di Desa Lihunu pada Pemilihan Legislatif (Pileg) lalu mencapai 80 persen.

Melihat data ini, tentunya partisipasi pada Pilkada nanti bisa terjaga, bahkan bisa lebih lagi. Artinya akan ada peningkatan khusus masyarakat Desa Lihunu datang ke TPS terdekat atau yang sudah ditentukan.

“Pertama kali menginjakan kaki di Pulau Bangka, saya melihat banyak keragaman di Desa ini, namun tingkat partisipasi masyarakat begitu tinggi, terbukti dari data Pileg lalu. Sehingga Partisipasi warga tetap terjaga bahkan ada peningkatan untuk memberikan hak suaranya dalam memilih Calon kepala daerah, khususnya Pilkada di Kabupaten Minahasa Utara tanggal 27 November 2024 mendatang,” harap Efendy Sondakh. (dw/st)

(Visited 16 times, 1 visits today)

Komentar