Suluttimes.com, AIRMADIDI – Lima bulan perjalanan pelayanan, pasca dimekarkan dari Induk Gereja GMIM Ruth Matungkas akhir September 2024 silam.
Kini kemandirian Jemaat GMIM Yordan Matungkas di Nahkodai Ketua BPMJ Pdt Ferta Dina Pontoh M.Th terus nampak dengan terbentuknya 3 Kolom di tengah keberagaman jemaat, berjumlah kurang lebih 58 Kepala Keluarga (KK).
Bahkan Pdt Ferta Dina Pontoh M.Th didampingi Diaken Jois Bemboa juga berhasil merampungkan perangkat pelayanan Calon Penatua dan Calon Diaken terpilih di masing-masing kolom, termasuk perangkat Komisi Ketegorial BIPRA di lingkup Jemaat GMIM Yordan Matungkas.
Hari ini, suasana Ibadah Minggu (16/02/25) sekaligus dirangkaikan dengan peneguhan/pelantikan 10 Calon Pelsus terpilih, dipimpin langsung Pdt Melky Tamaka M.Th notabene Koordinator Bidang Data, Informatika dan Litbang Sinode GMIM.

Tercatat peneguhan dan pelantikan Penatua dan Diaken terpilih Kolom 1 dan Kolom 2. Sedangkan Kolom 3 hanya Penatua.
Peneguhan Pelsus dalam Ibadah ini disaksikan Ketua BPMJ GMIM Yordan Matungkas Pdt Ferta Dina Pontoh, dihadiri ratusan Jemaat yang mengikuti jalannya suasana Ibadah Minggu (16/02/25).
Dalam khotbahnya yang terambil dalam kitab PL Amsal 9 : 1 – 18, Pdt Melky Tamaka kembali memotivasi perangkat pelayan yang baru diteguhkan untuk berani mewartakan kebenaran Firman Tuhan, sekaligus mengajak para pelayanan khusus untuk tetap menopang pelayanan di masing-masing Kolom dengan bersandar serta takut akan Tuhan.
“Bagaimana cara kita menghormati hadirat Tuhan. Teruslah bersandar pada Tuhan sang pemberi hikmat, maka hikmat akan tumbuh dan berproses seiring dengan perjalanan hidup seseorang yang berkualitas,” pesan Pdt Melky memotivasi.
Para pelayan khusus yang diteguhkan :
▪︎ Kolom 1, Pnt Anastesya Budiman dan Diaken Mardianus Harman.
▪︎ Kolom 2, Pnt Rizky Mitchel dan Diaken Santy Rompis.
▪︎ Kolom 3, Pnt Jonly Oroh
Komisi Kategorial BIPRA :
▪︎ Pnt PKB Djim Walone
▪︎ Pnt WKI Luna Mamesah
▪︎ Pnt Pemuda Sandi Mario Oroh
▪︎ Pnt Remaja Yanti Mendoko
▪︎ Pnt ASM Deswara Hole.
Usai ibadah, jemaat langsung memberikan suprize dengan melantunkan lagu ‘Selamat Hari Jadi’ dengan membawakan kue Ultah buat Ketua BPMJ GMIM Yordan Matungkas Pdt Ferta Dina Pontoh M.Th yang genap berusia 54 tahun, tepatnya hari Selasa (12/02/25).
Juga diwarnai dengan suasana tiup lilin HUT yang didampingi suami tercinta Pnt DR Alwin Sambul dan Putera semata wayang Aridan Sambul turut disaksikan Pdt Melky Tamaka.
Seluruh Jemaat menghaturkan ucapan selamat bentuk sukacita kepada Pdt Ferta Dina Pontoh selalu diberkati dalam tugas pelayanan maupun keluarga. (dw/st)
Komentar