Sulut Times, MANADO : KPU Sulawesi Utara akan gelar debat publik ke tiga pasangan calon Gubernur dan wakil Gubernur pada Selasa 12 November 2024.
Rencananya lokasi debat akan dilaksanakan di Hotel Novotel Manado.
Sebelumnya, Lokasi debat pertama di Hotel Sutan Raja Kotamobagu, debat kedua di Wale ne Tou Tondano dan debat ketiga di Hotel Novotel Manado.
Komisioner KPU Sulut Awaluddin Umbola memastikan pihaknya sudah melakukan persiapan dengan sebaik mungkin.
“Berkaca dari pengalaman di debat pertama dan kedua tentunya hasil evaluasi akan di implementasikan pada debat ketiga,”terangnya (Senin,11/11/24)
Umbola juga menekankan akan disiplinan pada saat debat berlangsung.
“Untuk debat ketiga durasinya berbeda dengan sebelumnya, di debat publik ketiga durasinya hanya 120 menit,” imbuhnya.
Untul itu, Umbola menghimabau agar para pendukung calon untuk tidak datang di lokasi debat sebab sudah disiarkan secara nasional.
“Silahkan ditonton di Kompas TV atau lewat Youtube KPU Sulut,” jelasnya
Untuk debat akan mengambil tema tata kelola pemerintahan.
“Tema ini dianggap urgen karena menjadi perhatian masyarakat,” tutupnya
Popular posts:
- Youla Lariwa Mantik, Sosok Pengacara yang Mewujudkan… (9,232)
- Gara-gara Cukur Kelapa 8 Perangkat Desa Kali Selatan… (6,790)
- Lawan Covid-19, Maria Vania Bisa Berhubungan Intim 3… (6,721)
- Cewek Cantik Ini Kasih Tebakan, Jawabannya Bikin Baper (6,245)
- Viral! Istri Wakil Bupati Minahasa Di duga Lakukan… (5,799)
- KPU RI Launching Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan… (5,277)
- Judi Togel Makin Marak di Minahasa, Aparat di Minta… (4,742)
- Suka Duka Pertamina Salurkan BBM Satu Harga di… (4,063)
- Inovasi Mahasiswa UPER Dukung Digitalisasi Industri Migas (3,604)
- Sukses Jadi Tuan Rumah, Pemkot Bitung Juara Umum MTQ… (3,542)
Komentar